Advertisement

Resep Takoyaki

takoyaki jepang mudah

waktu: 45 menit

tingkat kesulitan: sedang

hasil: 5 porsi

4.7 stars - dari 554 ulasan

Takoyaki adalah street food klasik khas Jepang yang dibuat dengan cara menggoreng adonan dalam wajan berbentuk khusus untuk membentuk bola-bola goreng kecil dengan isian tako (gurita) di tengahnya. Bisa juga isiannya diganti dengan bahan lainnya seperti kornet, keju, atau sosis.

Rasa takoyaki yang gurih dari saus khas takoyaki serta taburan katsuobushi memberikan cita rasa yang semakin lezat ala Jepang yang khas di lidah Anda. Cara pembuatan takoyaki ternyata juga tidak terlalu sulit.
Kalau ingin coba membuat sendiri, resep takoyaki ini bisa Anda ikuti. Mudah dan bahannya sederhana.

Baca Juga:

Bahan-bahan

Tepung terigu - 250 gram
Baking powder - 1/2 sdt
Air / susu cair plain - 500 ml
Dashi - 1 sdm
Bawang putih bubuk - 1 sdt
Telur - 2 sdm
Garam - secukupnya
Minyak goreng, untuk mengoles cetakan - secukupnya
Isian:
Daun bawang - 2 lembar
Cumi rebus potong dadu kecil - 200 gram
Saus:
Air - 100 ml
Tepung maizena - 1 sdt
Kecap inggris - 2 sdm
Saus tomat - 3 sdm
Saus tiram - 2 sdm
Kecap manis - 2 sdm
Pelengkap:
Katsuobushi - secukupnya
Saus sambal - secukupnya
Mayones - secukupnya
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Campurkan seluruh bahan saus ke dalam panci, aduk hingga rata dan masak hingga meletup. Matikan api dan sisihkan.
2.

Campurkan tepung terigu dan baking powder dalam wadah, sisihkan.
3.

Kocok telur hingga tercampur rata. Tambahkan air atau susu cair plain, dashi, bawang putih bubuk, dan garam ke dalam telur. Aduk kembali, sisihkan.
4.

Masukkan campuran telur ke dalam campuran tepung. Aduk perlahan hingga rata dan tidak bergerindil.
5.

Panaskan cetakan takoyaki dan olesi dengan minyak. Tuangkan adonan ke cetakan, kemudian beri isian. Setelah setengah matang, balik adonan agar berbentuk bulat dengan bantuan tusuk sate.
6.

Biarkan takoyaki hingga berubah warna menjadi kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
7.

Sajikan takoyaki dalam keadaan hangat beserta saus takoyaki, mayones, saus sambal dan katsuobushi.

Catatan

1. Anda dapat menyesuaikan isian takoyaki dengan selera Anda. Beberapa pilihan isian yang bisa digunakan adalah sosis, crab stick, atau gurita.
2. Dashi atau kaldu jepang dapat diganti dengan 1 sdm kecap ikan.
IG:@trieko_ok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *