Advertisement

Resep Lumpia Semarang

Lumpia semarang gurih

waktu: 40 menit

tingkat kesulitan: sedang

hasil: 6 porsi (ukuran besar)

4.8 stars - dari 873 ulasan

Selain lumpia basah, lumpia goreng juga tak kalah enak dan menggiurkan. Lumpia goreng merupakan jajan khas Semarang yang memiliki tekstur renyah dan rasa yang lezat. Perpaduan rasa gurih dan manis pada isian lumpia akan membuat siapapun yang memakannya akan ketagihan. Lumpia goreng biasanya diisi dengan bahan pelengkap, seperti telur, rebung, daging ayam, udang yang terbalut dalam kulit lumpia yang krispi. 

Ciri khas lain pada lumpia goreng Semarang yaitu adanya tambahan saus kental dan acar yang membuat rasanya semakin nikmat. 

Daripada hanya membayangkan kenikmatannya saja, mending bikin lumpia goreng Semarang dengan resep di bawah ini.

Baca Juga:

Bahan-bahan

Kulit lumpia siap pakai - 6 lembar
Rebung, potong korek api - 250 gram
Dada ayam, cincang - 100 gram
Udang kupas, cincang - 50 gram
Daun bawang, rajang - 1 batang
Bawang putih, haluskan - 2 siung
Bawang bombay, cincang - 1/2 buah
Garam - 1/2 sdt
Merica bubuk - 1/2 sdt
Kecap manis - 2 sdm
Saus tiram - 1 sdm
Kecap inggris - 1 sdt
Kaldu bubuk - 1/2 sdt
Telur, orak arik - 1 butir
Air - 150 ml
Minyak untuk menggoreng - secukupnya
Saus:
Bawang putih, cincang - 1 siung
Gula merah sisir - 2 sdt
Saus tiram - 1 sdt
Garam - 1/4 sdt
Air - 150 ml
Tepung maizena, larutkan dengan sedikit air - 2 sdt
Pelengkap:
Acar timun - secukupnya
Lokio / tunas bawang - secukupnya
Cabe rawit - secukupnya
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih halus, masukkan ayam cincang dan udang cincang, tumis sampai berubah warna.
2.

Masukkan rebung dan bumbui dengan garam, kecap manis, saus tiram, kecap inggris, merica bubuk, kaldu bubuk, aduk rata, kemudian beri air. Tutup wajan, masak dengan api sedang cenderung kecil sampai air habis dan bumbu meresap.
3.

Masukkan telur orak-arik dan daun bawang, aduk rata, kemudian matikan api dan biarkan dingin. Isian lumpia siap dipakai.
4.

Ambil 1 lembar kulit lumpia, beri isian lumpia, lipat dan gulung sambil dipadatkan. Rekatkan dengan air, lakukan sampai bahan habis.
5.

Panaskan minyak, goreng lumpia dengan api sedang sampai kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
6.

Saus: Didihkan air, masukkan bawang putih cincang, rebus sampai wangi. Tambahkan garam, gula merah, dan saus tiram, kemudian kentalkan dengan larutan maizena.
7.

Lumpia semarang siap disajikan dengan saus, acar timun, lokio, dan cabe rawit.

Catatan

1. Pilih kulit lumpia yang lebar dan agak tebal. Bila kulit lumpia terlalu tipis, pakai 2 lembar untuk 1 buah lumpia.
2. Masak isian rebung sampai air habis, agar tidak bocor ketika digoreng.
3. Untuk waktu yang efisien, saus bisa dibuat sambil menunggu bahan isian dingin.
4. Untuk menghilangkan bau yang kurang sedap, rebus rebung terlebih dulu dengan garam, daun jeruk, dan daun salam hingga empuk. Tiriskan rebung (buang airnya) lalu cuci hingga bersih.
IG:@tsaniwismono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *