Advertisement

Resep Semur Jengkol

semur jengkol sedap

waktu: 190 menit

tingkat kesulitan: mudah

hasil: 6 porsi

4.8 stars - dari 929 ulasan

Bahan makanan yang satu ini, seringkali dihindari orang karena baunya yang kurang sedap. Padahal tekstur sayur yang satu ini sangat pulen dan legit jika diolah dengan benar. Nama sayuran ini adalah jengkol. Kandungan asam amino pada jengkol menjadi penyebab bau yang tidak sedap.

Namun, Anda dapat membiarkan jengkol pada wadah terbuka terlebih dahulu serta merebusnya dengan daun jeruk. Setelah itu Anda bisa mengolahnya menjadi sajian seperti panduan resep ini, yaitu resep semur jengkol.

Baca Juga:

Bahan-bahan

Jengkol - 50 gram
Daun salam - 4 lembar
Serai, memarkan - 2 batang
Lengkuas, memarkan - 2 ruas
Kecap manis (sesuai selera) - 6 sdm
Gula - secukupnya
Garam - secukupnya
Lada bubuk - secukupnya
Kaldu / jamur bubuk - secukupnya
Air - secukupnya
Minyak goreng untuk menumis - secukupnya
Bumbu Halus:
Bawang merah - 8 siung
Bawang putih - 6 siung
Kemiri - 3 butir
Cabe merah keriting - 4 buah
Kunyit - 1/2 ruas
Jahe - 1/2 ruas
Pala bubuk - 1/4 sdt
Ketumbar bubuk - 1/2 sdt
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Rebus jengkol sampai matang selama kurang lebih 2 jam. Buang kulitnya, belah dan pipihkan. Sisihkan.
2.

Tumis bumbu halus hingga harum, lalu tambahkan serai, daun salam dan lengkuas. Aduk-aduk lagi agak lama hingga bumbu matang dan mengeluarkan minyak.
3.

Masukkan jengkol, aduk rata. Beri kecap manis, gula, garam, lada bubuk, kaldu / jamur bubuk secukupnya, aduk rata.
4.

Tambahkan air sampai jengkol agak terendam, masak terus hingga bumbu meresap dan air agak menyusut.
5.

Tes rasa, angkat dan siap disajikan. Taburi atasnya dengan bawang goreng.

Catatan

IG:@dapur_izma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *