Resep Pisang Goreng Madu
waktu: 50 menit
tingkat kesulitan: mudah
hasil: 8 porsi
5 stars -
dari 508 ulasan
Aroma pisang raja yang khas berpadu dengan manisnya madu menjadi kenikmatan yang istimewa di pisang goreng madu. Sajian ini sangat cocok dipadukan dengan kopi atau teh dan dikonsumsi saat hangat. Anda juga dapat merasakan gurihnya santan pada adonan tepung yang melapisi pisang goreng madu.
Baca Juga:
Bahan-bahan
Pisang raja - 1 sisir | |
Tepung terigu - 150 gram | |
Tepung beras - 50 gram | |
Gula pasir - 3 sdm | |
Madu - 1 sdm | |
Santan - 2 sdm | |
Air - secukupnya | |
Minyak untuk menggoreng - secukupnya |
Pencelup:
Madu - 4 sdm | |
Air - 6 sdm |
Lihat Resep Versi ResepKoki
Langkah
1.
Aduk semua bahan kering, santan dan beri secukupnya air, aduk rata. Konsistensinya agak kental ya. Dan siapkan celupan madu.
2.
Kupas dan potong pisang, campur dengan adonan tepung. Goreng di minyak panas.
3.
Setelah pisang berwarna kekuningan, angkat dan celup ke campuran madu air. Bolak balik dan kembali goreng.
4.
Goreng pisang yang sudah dicelup hingga coklat. Angkat dan sajikan.
Catatan
1. Pisang raja bisa diganti dengan pisang kepok / pisang tanduk sesuai selera.
2. Pilih pisang yang sudah matang tapi tidak lembek agar hasilnya legit tapi tidak benyek dan tidak terlalu manis.
IG:@dapur_izma
Tinggalkan Balasan