Advertisement

Resep Mun Tahu

mun tahu oriental enak

waktu: 25 menit

tingkat kesulitan: mudah

hasil: 5 porsi

4.8 stars - dari 642 ulasan

Kelembutan dan rasa gurih tahu membuat tahu menjadi salah satu bahan masakan yang paling digemari. Selain harganya yang murah, tahu juga memiliki kandungan gizi yang tinggi. Di antara berbagai macam olahan tahu, salah satu makanan yang memiliki rasa gurih adalah mun tahu.

Adaptasi masakan peranakan Chinese ini menjadi salah satu masakan simple yang menenangkan. Paduan ayam dan jamur pada sajian ini menambah kenikmatan tersendiri. 

Baca Juga:

Bahan-bahan

Tahu putih, potong dadu kecil - 300 gram
Daging ayam giling - 150 gram
Bawang putih, cincang halus - 3 siung
Jahe, iris iris - 2 cm
Air - 250 ml
Kecap asin - 1 sdm
Saus tiram - 1 sdm
Kecap wijen - 1 sdt
Kecap manis - 1 sdt
Kaldu jamur - 1/4 sdt
Merica bubuk - 1/4 sdt
Gula pasir - 1 sdt
Garam - secukupnya
Tepung maizena larutkan dengan 2 sdm air - 1/2 sdm
Minyak goreng - 2 sdm
Daun bawang, iris halus untuk taburan - 1 batang
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe sampai harum lalu masukkan ayam giling.
2.

Masak ayam hingga berubah warna lalu tambahkan air.
3.

Masukkan kecap asin, saus tiram, minyak wijen, kecap manis, merica bubuk, kaldu jamur dan garam. Masak hingga mendidih.
4.

Tambahkan irisan tahu, aduk pelan - pelan, masak hingga mendidih lalu koreksi rasa.
5.

Masukkan larutan maizena, aduk rata dan masak hingga kuah mengental.
6.

Sajikan hangat dengan taburan daun bawang.

Catatan

1. Daging ayam giling bisa diganti dengan daging sapi giling atau udang.
2. Tahu putih bisa diganti dengan tofu.
IG:@hestri.susilowati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *