Advertisement

Resep Sup Daging Sapi Kacang Merah

sup daging kacang merah gurih

waktu: 70 menit

tingkat kesulitan: mudah

hasil: 4 porsi

5 stars - dari 959 ulasan

Sajian ini terlihat mudah dan simple, namun cita rasa kaldu daging sapi akan sangat memikat lidah Anda. Kacang merah yang kaya akan protein, vitamin, dan mineral juga sangat cocok untuk kesehatan tubuh.

Sup daging sapi kacang merah akan nikmat jika disajikan saat hangat. Bahan-bahan untuk membuat sup daging kacang merah sangat mudah ditemukan di sekitar Anda. Sajian ini juga sesuai untuk lidah anak kecil ataupun orang dewasa. Selamat mencoba! 

Baca Juga:

Bahan-bahan

Kacang merah (rendam semalaman) - 150 gram
Daging sapi, potong kecil - 300 gram
Wortel, potong potong - 2 buah
Daun bawang, potong potong - 1 batang
Air untuk merebus - secukupnya
Margarin untuk menumis - secukupnya
Garam - secukupnya
Gula - secukupnya
Kaldu bubuk - secukupnya
Bumbu Halus:
Bawang merah - 5 siung
Bawang putih - 4 siung
Pala - 1/2 buah
Bumbu Rempah:
Jahe, memarkan - 1 ruas
Kayu manis - 1 batang
Cengkeh - 6 butir
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Rebus kacang merah bersama daging sapi dan bumbu rempah. Rebus hingga daging dan kacang merah menjadi empuk. Jika ada kotoran daging diambil dan buang saja.
2.

Disisi lain, tumis bumbu halus dengan sedikit margarin. Tumis sampai harum dan matang.
3.

Kemudian masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan daging dan kacang merah yang sudah agak empuk. Masak lagi sampai daging dan kacang merah empuk (sekitar 15 menit sejak bumbu dimasukkan).
4.

Jika sudah empuk masukkan wortel, beri garam, gula, lada, kaldu jamur/ penyedap. Koreksi rasa, masak lagi sampai wortel empuk (sekitar 10 menit sejak wortel dimasukkan).
5.

Jika semua sudah empuk, masukkan daun bawang, tutup panci, masak sebentar lalu matikan kompor.
6.

Biarkan selama 15-20 menit dalam kondisi panci tertutup. Hidangkan sup daging kacang merah.

Catatan

1. Rempah dimasukkan di awal membantu daging cepat empuk.
2. Jika sudah matang tutup panci jangan dibuka, tetap tutup 15-20 menit baru dihidangkan (karena meskipun kompor mati, proses pematangan dengan panas tetap berjalan, sehingga daging lebih empuk lagi dan bumbu lebih menyerap).
IG:@dapur_izma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *