Advertisement

Resep Sambal Oncom

sambal oncom pedas

waktu: 30 menit

tingkat kesulitan: mudah

hasil: 2 porsi

4.7 stars - dari 783 ulasan

Oncom adalah salah satu bahan dasar yang telah lama digunakan oleh masyarakat Indonesia. Olahan fermentasi dari bungkil kacang tanah, kedelai tempe, ampas tahu, dan ampas kelapa digabungkan sehingga menjadi cita rasa khas oncom. Bahan dasar yang gurih nikmat seperti ini akan cocok digabungkan dengan sambal yang pedas dan menggelegar di mulut Anda. 

Baca Juga:

Bahan-bahan

Oncom - 1 papan
Air - 100 ml
Garam - 1/4 sdt
Gula - 1/4 sdt
Kaldu bubuk - 1/4 sdt
Minyak untuk menggoreng - secukupnya
Bumbu Halus:
Bawang merah - 3 siung
Bawang putih - 1 siung
Jari kencur - 1 ruas
Cabai merah - 5 buah
Cabai rawit merah - 10 buah
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Bakar oncom diatas kompor sebentar saja sampai agak kehitaman, lalu hancurkan. Sisihkan.
2.

Panaskan minyak secukupnya, tumis bumbu halus sampai matang dan harum.
3.

Masukkan oncom yang sudah dihancurkan sambil ditekan-tekan, tuang air. Biarkan sebentar.
4.

Tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya, masak sampai air meresap dan mengering, koreksi rasa.
5.

Matikan api, sajikan sambal oncom dengan nasi putih hangat.

Catatan

1. Oncom bisa juga dibersihkan dengan cara disiram air mendidih.
2. Rasa pedas dapat disesuaikan dengan selera masing masing.
IG:@dapur_izma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *