Resep Gulai Cumi Isi Telur
waktu: 80 menit
tingkat kesulitan: sedang
hasil: 3 porsi
5 stars -
dari 712 ulasan
Cumi merupakan salah satu bahan makanan laut yang banyak disukai orang. Anda bisa membuat cumi menjadi lebih spesial melalui resep gulai cumi isi telur. Rongga perut cumi bisa diisi dengan campuran bahan-bahan sebelum dimasak.
Tahu yang telah dihancurkan dicampur dengan telur yang telah dikocok dimasukan kedalam rongga perut cumi. Siraman kuah gulai membuat sajian ini makin nikmat.
Baca Juga:
Bahan-bahan
Cumi - 500 gram | |
Tahu - 4 kotak | |
Telur - 1 butir | |
Garam - 1/2 sdt | |
Jeruk nipis - 1 buah |
Gulai:
Bawang putih - 3 siung | |
Bawang merah - 5 siung | |
Cabai merah keriting - 5 buah | |
Ketumbar - 1 sdt | |
Kunyit - 2 ruas | |
Kemiri - 3 butir | |
Jinten - 1/2 sdt | |
Jahe, geprek - 1 ruas | |
Lengkuas, geprek - 1 ruas | |
Sereh, geprek - 1 batang | |
Asam kandis - 1 buah | |
Kayu manis - 3 cm | |
Daun salam - 2 lembar | |
Daun jeruk - 3 lembar | |
Santan - 500 ml | |
Gula - secukupnya | |
Garam - secukupnya | |
Kaldu bubuk - secukupnya |
Lihat Resep Versi ResepKoki
Langkah
1.
Cuci bersih cumi, hilangkan bagian tinta dan kupas kulit luarnya. Baluri dengan jeruk nipis diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air bersih.
2.
Haluskan tahu menggunakan garpu lalu campur dengan telur dan garam, aduk hingga semua tercampur rata.
3.
Masukkan adonan tahu ke dalam cumi hingga penuh lalu tutup dengan kepala cumi dan ditusuk menggunakan tusuk gigi untuk menyatukannya. Ulangi hingga semua selesai.
4.
Haluskan semua bawang, cabe, ketumbar, kemiri, jinten, dan kunyit.
5.
Tumis bumbu halus hingga tanak dan harum, tambahkan jahe, lengkuas, sereh, daun salam, daun jeruk, asam kandis, dan kayu manis. Masak hingga semua bumbu tanak.
6.
Masukkan santan tambahkan gula dan garam, saat santan sudah mendidih masukkan cumi berisi adonan tahu.
7.
Masak hingga santan meresap, sambil diaduk agar santan tidak pecah. Tambahkan kaldu bubuk, koreksi rasa.
8.
Gulai cumi isi telur siap dinikmati.
Catatan
IG:@alunrahma
Tinggalkan Balasan