Advertisement

Resep Bolu Kukus Pelangi

bolu kukus pelangi anti bantet

waktu: 70 menit

tingkat kesulitan: sedang

hasil: 15 potong

5 stars - dari 768 ulasan

Bolu memang adalah salah satu jenis kue yang sering dibuat di rumah dan cukup mudah untuk dipraktekan. Supaya bolu Anda lebih menarik, tambahkan warna-warna cantik yang akan menggugah selera keluarga Anda.

Bolu berwarna pelangi ini tak hanya cantik namun juga nikmat dan lembut. Gunakan api yang sesuai agar kue matang merata dan tidak bantet. 

Baca Juga:

Bahan-bahan

Telur ayam - 4 butir
Tepung terigu segitiga / kunci - 150 gram
Gula pasir - 150 gram
Minyak goreng - 150 ml
Baking powder - 1/4 sdt
SP (Cake Emulsifier) - 1 sdm
Susu kental manis - 1 sachet
Santan instan - 65 gram
Essence vanila - 1 sdt
Garam - sejumput
Pewarna makanan (merah muda, hijau, kuning, biru dan ungu) - secukupnya
Lihat Resep Versi ResepKoki

Langkah

1.

Campurkan tepung terigu dan baking powder, ayak sisihkan. Panaskan kukusan pakai api kecil, sisihkan.
2.

Mixer telur, gula, essence vanila dan garam hingga gula hancur.
3.

Masukkan SP, mixer hingga mengembang berjejak.
4.

Masukkan campuran tepung terigu bertahap dengan speed 1, mixer sebentar saja.
5.

Masukan juga susu kental manis dan santan, mixer sebentar, kemudian matikan mixer.
6.

Masukan minyak aduk balik secara perlahan (adukan yang terlalu kuat akan menghasilkan kue yang bantat).
7.

Bagi menjadi 5 bagian sama banyak, lalu tiap bagian diberi pewarna 3-5 tetes. Aduk rata.
8.

Tuang adonan kedalam loyang yang sudah di olesi minyak, kukus 1 warna dahulu sekitar 5-6 menit, tumpuk lagi warna lain sampai selesai. Setelah semua warna lengkap kukus lagi sekitar 15-20 menit.
9.

Angkat dan sajikan.

Catatan

Saat mengukus gunakan api kecil cenderung sedang ya.
IG:@dapur_izma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *