Resep Sambal Matah Kecombrang
waktu: 5 jam 10 menit
tingkat kesulitan: mudah
hasil: 2 porsi
4.8 stars -
dari 600 ulasan
Kesegaran sambal matah yang berpadu dengan wanginya bunga kecombrang, serai, dan jeruk membuat sambal yang satu ini memberikan ledakan kesegaran di mulut Anda. Rasa manis, asin, gurih, dan asam akan terasa di setiap suapannya. Anda bisa mengurangi penggunaan cabai agar sambal matah tidak terlalu pedas loh. Jangan lupa untuk menambahkan terasi ya, agar sambal matah kecombrang lebih umami dan mantap.
Baca Juga:
Bahan-bahan
Cabai merah keriting, iris tipis - 10 buah | |
Cabai rawit merah, iris tipis - 10 buah | |
Bawang merah, iris tipis - 8 buah | |
Kecombrang, iris tipis - 1 buah | |
Serai (ambil bagian dalam yang lunak), iris tipis - 3 batang | |
Terasi - 1/2 sdt | |
Garam - 1/2 sdt | |
Gula pasir - 1/2 sdt | |
Jeruk limo, belah - 2 buah | |
Minyak - 4 sdm |
Lihat Resep Versi ResepKoki
Langkah
1.
Dalam wadah campur semua bahan kecuali minyak, remas remas sebentar sambil diaduk rata.
2.
Panaskan minyak, siram ke bahan sambal yang telah diremas-remas.
3.
Kucuri dengan air jeruk limo.
4.
Sajikan sambal matah kecombrang.
Catatan
Gunakan kecombrang yang masih segar untuk hasil yang lebih nikmat.
IG:@astriepasaribu
Tinggalkan Balasan