8 Resep Tumis Sayur Paling Simpel untuk Buka Puasa
Memasak makanan buka puasa tidak hanya tentang mengisi perut, tetapi juga memastikan makanan yang disajikan adalah makanan yang sehat dan penuh nutrisi. Tumis sayur bisa menjadi pilihan yang menyehatkan untuk mengembalikan energi setelah seharian berpuasa.
Bahkan dengan variasi bahan makanan dan bumbu-bumbu yang khas, Bunda bisa membuat tumis sayur yang simpel dan cepat untuk buka puasa. Nah, dalam artikel ini, Bunda akan menemukan 8 resep tumis sayur paling simpel yang cocok disajikan saat berbuka puasa. Rasanya yang lezat dijamin memberikan kepuasan setelah menahan lapar seharian.
1. Tumis Buncis Daging Giling
Bahan:
Buncis, siangi, potong jadi 2 bagian – 250 gram
Daging sapi giling – 150 gram
Bawang bombay, cincang kasar – 1/2 buah
Bawang putih, cincang halus – 2 siung
Cabe merah besar, iris serong – 3 buah
Tomat, cincang – 1/2 buah
Jahe, iris tipis – 2 cm
Saus tiram – 1 sdm
Kecap manis – 1 sdt
Kecap ikan – 1 sdt
Minyak wijen – 1 sdt
Garam – 3/4 sdt
Gula pasir – 1 sdt
Merica – 1/4 sdt
Air – 150 ml
Tepung maizena, larutkan dengan sedikit air – 1 sdt
Minyak goreng – 2 sdm
Cara Membuat:
- Siangi buncis lalu potong jadi dua dan cuci bersih.
- Rebus buncis dengan air mendidih sampai setengah matang. Angkat kemudian siram dengan air dingin, tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Kemudian masukkan jahe, irisan cabe dan tomat. Aduk sampai layu.
- Masukkan daging giling, aduk sampai berubah warna. Bumbui dengan kecap manis, kecap ikan, saus tiram, garam, merica, dan gula pasir, aduk rata.
- Masukkan buncis dan air, aduk rata dan masak sampai mendidih. Beri larutan maizena, masak sampai kuahnya mengental sehingga bisa menyelimuti buncis keseluruhan.
- Masukkan minyak wijen, aduk sebentar, kemudian angkat dan sajikan.
2. Tumis Jamur
Bahan:
Jamur tiram – 300 gram
Garam – 1/2 sdt
Gula – 1 sdt
Kaldu jamur – 1/2 sdt
Kecap manis – 1 sdm
Minyak untuk menumis – secukupnya
Air – secukupnya
Bumbu Iris:
Bawang putih – 3 siung
Bawang merah – 3 siung
Cabe rawit – 2 buah
Cabe merah besar – 1 buah
Cabe hijau besar – 1 buah
Cara Membuat:
- Suwir-suwir jamur tiram sesuai selera, kemudian cuci hingga bersih lalu peras airnya.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih dan cabe rawit hingga harum lalu masukkan jamur yang telah dibersihkan, tumis hingga jamur layu dan kadar airnya berkurang (tujuannya untuk mengurangi rasa langu).
- Tambahkan secukupnya air, masukkan cabe merah dan cabe hijau besar, gula, garam, kaldu jamur dan kecap manis. Masak hingga jamur matang, koreksi rasa.
- Tumis jamur tiram siap disajikan.
3. Tumis Capcay
Bahan:
Bahan A:
Dada ayam, potong dadu – 100 gram
Bakso sapi, iris tipis – 5 buah
Bakso ikan, iris tipis – 5 buah
Wortel – 2 buah
Jagung muda – 5 buah
Kembang kol – 100 gram
Sawi hijau – 5 batang
Sawi putih – 5 lembar
Bawang putih, geprek, cincang halus – 5 siung
Bawang bombay, iris tipis memanjang – 1/4 buah
Daun bawang – 1 batang
Air – 200 ml
Maizena, larutkan dengan sedikit air – 1/2 sdt
Minyak goreng – 3 sdm
Bahan B:
Saus tiram – 2 sdm
Kecap ikan – 1 sdt
Minyak wijen – 1 sdt
Garam – 1/2 sdt
Merica bubuk – 1/4 sdt
Gula pasir – 1/2 sdt
Cara Membuat:
- Potong-potong sayuran sesuai selera, cuci bersih dan sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.
- Masukkan ayam, bakso sapi, dan bakso ikan, tumis sampai ayam matang dan berubah warna.
- Masukkan wortel, jagung muda, dan kembang kol, aduk rata, masak sampai setengah matang. Kemudian masukkan sawi putih, sawi hijau, aduk cepat, lalu tambahkan bahan B, aduk rata.
- Masukkan air dan larutan maizena, masak sampai mendidih dan agak mengental. Masukkan daun bawang, kemudian angkat.
- Tumis capcay siap disajikan.
4. Tumis Oncom Uleuketeuk Leunca
Bahan:
Oncom – 1 papan kecil
Leunca – 1 genggam
Daun kemangi – 1 genggam
Air matang – 80 ml
Garam – 1/2 sdt
Gula – 1/4 sdt
Kaldu bubuk – 1/4 sdt
Minyak untuk menumis – secukupnya
Bumbu Halus:
Cabai keriting – 6 buah
Cabai rawit merah – 8 buah
Bawang merah – 3 siung
Bawang putih – 2 siung
Kencur – 1 ruas jari
Cara Membuat:
- Hancurkan oncom menggunakan garpu, sisihkan.
- Panaskan secukupnya minyak sayur. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum dan matang.
- Masukan oncom yang sudah dihancurkan, aduk rata.
- Tuangi air. Beri garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk rata.
- Masukan leunca. Aduk rata kembali. Masak sampai air susut dan leunca layu. Koreksi rasa. Matikan kompor.
- Terakhir masukan daun kemangi. Aduk rata. Angkat.
- Tumis uleuketeuk leunca siap dinikmati dengan nasi hangat.
5. Tumis Brokoli Kembang Kol
Bahan:
Brokoli – 100 gram
Kembang kol – 100 gram
Bakso ayam – 5 butir
Udang kupas – 50 gram
Bawang merah, iris tipis – 5 butir
Bawang putih, cincang halus – 3 siung
Cabai merah besar, iris – 3 buah
Merica bubuk – 1/2 sdt
Saus tiram – 1 sdm
Air – 100 ml
Garam – secukupnya
Gula – secukupnya
Minyak goreng – 2 sdm
Cara Membuat:
- Potong-potong brokoli dan kembang kol, lalu rendam di air yang sudah diberi garam secukupnya. Biarkan 10 menit, lalu cuci bersih dan tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, lalu masukkan irisan bakso, irisan cabai dan udang, masak hingga udang berubah warna.
- Tambahkan brokoli dan kembang kol, aduk rata lalu masukkan air.
- Beri gula, garam, merica bubuk dan saus tiram. Masak hingga sayuran matang. Sajikan hangat.
6. Tumis Buncis Udang
Bahan:
Buncis – 250 gram
Udang – 250 gram
Bawang putih – 3 siung
Bawang merah – 5 siung
Saus tiram – 1 sdm
Cabai rawit merah – 2 buah
Cabai merah keriting – 5 buah
Garam – 1/2 sdt
Gula – 1 sdt
Kaldu bubuk – 1 sdt
Minyak – secukupnya
Cara Membuat:
- Bersihkan udang dari bagian kepala, kulit, dan kotorannya. Sisihkan.
- Iris serong buncis dan cuci hingga bersih. Sisihkan.
- Iris bawang merah, bawang putih, cabai rawit merah, dan cabai merah keriting.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum lalu masukkan udang, masak hingga udang berubah warna. Tambahkan cabai, gula, garam dan saus tiram tumis hingga semua tercampur rata.
- Masukkan buncis, masak dengan api besar tambahkan kaldu bubuk. Koreksi rasa. Masak hingga buncis matang.
- Tumis buncis udang siap dinikmati.
7. Tumis Pakcoy
Bahan:
Pakcoy – 5 bonggol
Bawang putih – 4 siung
Saus tiram – 1 sdm
Garam – 1/4 sdt
Air – 100 ml
Tepung maizena (larutkan dengan air) – 1/2 sdt
Minyak – secukupnya
Cara Membuat:
- Cuci pakcoy dengan air bersih dan potong bonggol bagian bawah sayur pakcoy.
- Siapkan air yang telah dicampur garam untuk merebus pakcoy.
- Rebus pakcoy dalam air mendidih selama 40 detik, tiriskan dan rendam pakcoy ke dalam air matang dengan suhu ruangan, sisihkan.
- Cincang bawang putih hingga halus.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.
- Masukkan air dan saus tiram, tambahkan larutan maizena, aduk hingga mengental, angkat.
- Tata pakcoy di piring saji, siram dengan tumisan bawang putih.
- Tumis pakcoy bawang putih siap dihidangkan.
8. Tumis Telur Tauge
Bahan:
Tauge – 150 gram
Telur ayam – 2 butir
Bawang putih, iris halus – 4 siung
Bawang merah, iris halus – 6 siung
Cabe rawit, iris serong – 3 buah
Cabe merah keriting, iris serong – 3 buah
Cabe hijau besar, iris serong – 3 buah
Saus tiram – 1 sdm
Lada bubuk – 1/3 sdt
Garam – secukupnya
Gula – secukupnya
Kaldu bubuk – secukupnya
Minyak untuk menumis – secukupnya
Cara Membuat:
- Cuci bersih tauge, angkat dan tiriskan.
- Kocok lepas telur dan beri sedikit garam.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum lalu masukkan semua irisan cabe, tumis hingga harum, sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan telur lalu goreng orak-arik hingga matang, campurkan dengan bawang dan cabe lalu aduk hingga merata.
- Masukkan tauge, tambahkan gula, garam, lada, kaldu bubuk, dan saus tiram, masak dengan api besar. Aduk hingga tercampur dengan semua bumbu.
- Masak hingga tauge layu dan matang. Matikan kompor.
- Tumis telur tauge siap disajikan.